Oleh : Ence Surahman, S.Pd
(Inspirasi Lebaran)
Sahabat yang baik hati, yang telah
melewati rintangan dan ujian selama ramadhan kemarin, dan saya ingin sampaikan
selamat kembali fitrah dan semoga Allah telah mengampuni dosa-dosa kita yang
telah lalu, dan setelah ini mari melangkah dengan penuh optimisme dan kepuh
keyakinan bahwa dosa-dosa kita yang telah menumpuk semoga tidaka da satupun
yang Allah sisakan melainkan telah dihapusNya. Aamiin.
Pada tulisan inspirasi lebaran ini
saya ingin berbagi mengenai beberapa hal yang pada hakikatya telah kita bersihkan
selama ramadhan kemarin dan semoga memang kita telah melakukannya dengan amat
rapi dan tidak setengah-setengah.
Kurang lebih ada 5 hal yang telah
kita bersihkan, diantaranya;
Pertama tazkiyatul akal, yakni insya
Allah kita telah melakukan pembersihan akal kita dari pikiran-pikiran yang
tidak semestinya. Proses ini telah kita lakukan dengan cara memperbanyak
mengikuti kajian ilmu baik secara langsung ataupun melalui media elektronik, memperbanyak bacaan
buku-buku yang akan membuat kita paham akan ilmu. Maka dengan begitu kita telah
melakukan tazkiyatul akal kita.
Kedua tazkiyatul amal, dengan
banyaknya perbuatan baik yang kita lakukan selama bulan ramadhan, dan insya
Allah kita akan selalu melakukannya dengan penuh keikhlasan maka dengan begitu
insya Allah amal-amal kita akan terhindar dari perbuatan riya terlebih sombong,
dan itulah kunci diterimanya amal-amal yang kita lakukan yakni, diperintahkan
oleh Allah dan dicontohkan oleh rosulullah serta kita lakukan dengan penuh
keikhlasan.
Ketiga tazkiyatul maal, selama
ramadhan insya Allah kita telah memprogramkan berbagai kegiatan yang berkaitan
dengan upaya membersihkan harta kita, diantaranya dengan mengeluarkan zakat
profesi, infak dan sedekah, memberikan buka dan sahur untuk mereka yang tidak
mampu, memberikan bantuan hari raya dan sejenisnya yang insya Allah dengan
begitu harta-harta yang Allah tiitipkan kepada kita bisa bersih dan hak-haknya.
Keempat tazkiyatul qolbi, insya
Allah amal ibadah dan aktivitas kita selama shaum, akan membuat hati kita terjaga
dari penyakit-penyakit hati seperti iri, dengki, hasad, riya, sombong, dan
sejenisnya yang berkaitan dengan penyakit hati, dengan proses menjaga diri
selama ramadhan maka insya Allah hati kita telah dididik untuk menjadi hati
yang baik, hati yang lembut hati yang penuh harap dan takut kepada Allah swt.
Kelima tazkiyatul nafsi, setelah
ramadhan usai, setelah insya Allah banyak perbuatan baik kita lakukan, setelah
harta kita dibersihkan, begitupun amal perbuatan kita dan juga akal serta hati
kita, maka insya Allah diri kita juga telah kita bersihkan, dan semoga dengan
begitu kita hadir menjadi pribadi yang mutaqqin dan yang kembali kefitrah. Mari
kita berdo’a allahumaj’alna minal ‘aidzin
walfaidzin, aamiin ya rabbal’alamin.
Komentar
Posting Komentar
You can give whatever messages for me,,